Sabtu, 27 November 2010

Total Hutang Jembatan Suramadu Sebanyak Rp 932 Milyar

Suramadu
ZONAINDO, Jakarta - Pembangunan Jembatan Suramadu, masih menyisakan utang. Total utang pembangunan jembatan terpanjang di Asia tersebut capai Rp 932,04 miliar.

Rencananya, tahun ini pemerintah dalam hal ini Kementerian Pekerjaan Umum akan membayarkan ke kontraktor asal China sebesar Rp 338 miliar.

Saat ditemui di kantor Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian,Wakil Menteri Pekerjaan Umum Hermanto Dardak mengungkapkan pihaknya akan melakukan pembayaran utang atas proyek ini sebesar Rp 338 miliar.

“Karena sudah bisa, bintangnya sudah bisa hilang” jelasnya, di Jakarta, Jumat ( 26/11/2010 ).

Dikatakan Hermanto, sisa utang sekitar Rp 900 miliar masih belum bisa dilunasi pada tahun ini. “Ya itu kan sudah harus melalui BPKP dan seterusnya, kalau sekarang yang terhadap Rp 900 miliar, Rp 300 miliar lebih segera akan diselesaikan,” terangnya.

Selanjutnya sisanya, menurut Hermanto, akan dilunasi tahun depan. “Tahun depan kita anggarkan lagi. Ya kita anggarkan tahun depan lah kita cari ruang-ruang untuk bisa secepatnya,” kata dia.

Lebih lanjut, kata dia, sekarang sedang ditetapkan besarannya untuk eskalasi maupun untuk tambahan-tambahan biaya. Dan kini dana pembiayaannya sendiri tengah diaudit. “Tapi yang sudah selesai auditnya, ya itu yang kita bayarkan,” jelasnya.

ZONAINDO.COM

0 comments:

Posting Komentar

"Silahkan berkomentar kawan,,, karena komentar anda sangat berarti pada blog ini, semoga bermanfaat, terima kasih ~,~"

  • Template
  • By
  • My FacebookHerytab
  • xxx