Selasa, 14 Desember 2010

Tran Van Hay, Pria DenganRambut Terpanjang Di Dunia Telah Meninggal


www.AstroDigi.com

Wong168.wordpress.com | Tran Van Hay, pria asal Vietnam yang memiliki rambut terpanjang sedunia dengan panjang 5,4 meter pada 2004, akhirnya mengembuskan napas terakhir. Seperti dilansir Telegraph, Kamis (25/2/2010), Van Hay meninggal di kediamannya di Provinsi Kien Giang, selatan Vietnam, Rabu silam, pada usia 79 tahun.

Van Hay mulai membiarkan rambutnya tumbuh selama lebih dari 50 tahun. Belakangan, ia mulai merasakan sakit sejak memotong rambutnya yang telah mencapai lebih dari enam meter. Demikian diberitakan sebuah surat kabar Vietnam yang mengutip perkataan sang istri, Nguyen Thi Hoa.

Laporan media menyebutkan, Van Hay menjalani hidup sederhana sebagai tukang obat, tapi rambutnya bisa memperumit keadaan. Bayangkan saja, tak ada tukang ojek yang mau mengantarnya lantaran Van Hay tidak bisa menggunakan helm. Selama ini, ia meletakkan keranjang di kepala untuk menyeimbangkan rambutnya dan ditutupi oleh syal.

www.AstroDigi.com (Nino Guevara Ruwano)

0 comments:

Posting Komentar

"Silahkan berkomentar kawan,,, karena komentar anda sangat berarti pada blog ini, semoga bermanfaat, terima kasih ~,~"

  • Template
  • By
  • My FacebookHerytab
  • xxx