Kamis, 05 Januari 2012

Taman di China Ini Unik, Seluruhnya Terbuat dari Tanah Liat

Sebuah taman budaya unik di Kota Tangshan, China, baru saja dibuka untuk umum. Taman tersebut unik karena seluruhnya terbuat dari tanah liat.
Menampilkan barisan rumah, jalan-jalan sibuk yang penuh dengan penjual serta gerobak mereka, pejabat tinggi dan kereta kuda, taman ini merupakan reproduksi dari lukisan gulung terkenal milik Zhang Zherui, Riverside Scene, selama Festival Qingming berlangsung.
Sosok di balik proyek unik ini adalah seorang pria lokal dari Distrik Fengrun di kota tersebut, bernama Qin Shiping.
Kota Tangshan memiliki tradisi yang panjang dalam keramik, dan Qin bekerja sebagai pematung dan pelukis sejak kecil. Pada tahun 2005, Qin mendapat ide untuk menawarkan pemandangan unik China, dan karena ia adalah penggemar Zhang Zherui, ia memutuskan untuk mengkreasi ulang  gambar-gambar yang ada di karya seni Zhang Zherui dalam bentuk patung-patung tanah liat.
<p>Your browser does not support iframes.</p>
Qin Shiping mewujudkan idenya sejak tahun 2008. Dia mempekerjakan dua ahli patung tanah liat yang memiliki banyak pengalaman, dan 100 lebih pekerja tanah liat regular untuk memulai proyek tersebut.
Tiga tahun kemudian, taman patung tanah liat Tangshan akhirnya selesai dan dibuka untuk umum. Taman itu memiliki panjang 30o meter dan lebar 60 meter dan dibangun dengan skala 2/3 dari ukuran objek aslinya. Biaya sebenarnya yang dibutuhkan untuk membuat taman itu belum diumumkan, tetapi kembali ke tahun 2009, Qin Shiping menyatakan ia sudah menginvestasikan lebih dari 1o juta yuan (sekitar Rp 13,5 miliar).


0 comments:

Posting Komentar

"Silahkan berkomentar kawan,,, karena komentar anda sangat berarti pada blog ini, semoga bermanfaat, terima kasih ~,~"

  • Template
  • By
  • My FacebookHerytab
  • xxx