Rabu, 23 November 2011

Permohonan Maaf RD untuk Bangsa Indonesia


JAKARTA - Pelatih Timnas U-23 Rahmad Darmawan mengucapkan permintaan maafnya untuk seluruh masyarakat Indonesia karena tak mampu merebut medali emas cabang olahraga sepakbola seperti yang diharapkan.

Pelatih yang akrab disapa RD ini juga tak mau beralasan tentang kekalahan Garuda Muda atas Malaysia melalui adu penalti.

"Target yang diberikan kepada saya adalah medali emas. Dengan alasan apapun, saya tetap gagal karena hanya memberikan medali perak," ujar RD kepada wartawan dalam jumpa pers seusai pertandingan, Senin (21/11/2011) malam.

"Saya berterimakasih kepada rekan-rekan jurnalis yang selama ini memberikan dukungan serta kritikan yang membangun tim. Saya juga mohon maaf yang sebesar-besarnya kepada masyarakat Indonesia yang memiliki harapan tinggi kita meraih emas," tuturnya.

Mengenai dianulirnya gol Indonesia oleh wasit, RD tak mau berkomentar banyak. Dirinya percaya wasit lebih tahu tentang situasi saat itu."Satu gol yang dianulir tadi, wasit lebih tahu tentang hal tersebut. Saya tidak ingin beralasan apapun," katanya.

"Bukan hanya skill dan teknik yg dibutuhkan di pertandingan final, tapi juga mental," tandasnya.

Sumber
Walaupun Pedih hati ini Tak meraih Kemenangan
Tetaplah Berjuang Garuda Mudaku...
Kami Sangat Bangga atas perjuanganmu....

Pemain Indonesia Ferdinand Sinaga (kedua dari kiri) menangis usai pertandingan melawan Malaysia pada Final Sepakbola Sea Games XXVI di SUGBK

Ekspresi kiper Tim U-23 Indonesia setelah gagal mengantisipasi tembakan penalti kapten Malaysia,
Bakhtiar Baddrol, pada babak adu penalti final Sea Games XXVI, di Gelora Bung Karno, Senin (21/11/2011).

0 comments:

Posting Komentar

"Silahkan berkomentar kawan,,, karena komentar anda sangat berarti pada blog ini, semoga bermanfaat, terima kasih ~,~"

  • Template
  • By
  • My FacebookHerytab
  • xxx